Bersabarlah, Hadapilah Masalahmu...

Sahabat, pastinya setiap orang punya masalah entah masalah kecil atau besar, dari seorang anak kecil, remaja, orang tua. 

Dengan bertambanhnya umur, bertambah jenjang pendidikan maka tingkatan masalah akan semakin besar. contohnya saat kita dibangku sekolah masalah yang kita hadapi hanya berkutat dengan PR, Tugas, Teman, dan Guru. Setelah kita meninggalkan dunia pendidikan formal kita masuk kedunia kerja dimana seseorang dituntun untuk bertahan hidup dengan cara besosialisasi dengan rekan kerja, masyarakat.

Nah, disitulah masalah-masalah itu akan muncul misalnya seseorang yang cekcok dengan atasannya, target yang tak terpenuhi sehingga membuat frustasi dan akhirnya berputus asa, merasa tidak bisa apa-apa. Dalam islam sendiri dilarang yang namanya "PUTUS ASA" dijelaskan pada potongan ayat berikut :

"Dan janganlah kamu bersikap lemah dan jangan pula kamu bersedih, padahal kamulah orang-orang yang tinggi (derajatnya), jika kamu benar-benar orang beriman."

(Ali Imran: 139)

"Wahai orang-orang yang beriman bersabarlah dan kuatkanlah kesabaranmu,…"

(Ali Imran: 200)

"Bersabarlah kalian, sesungguhnya Allah bersama dengan orang-orang yang sabar." (Al-Anfal: 46)

Dalam (QS.Ali Imran:200) & (QS.Al-Anfal: 46) perintah Allah SWT untuk bersabar dan Allah subhanahu wata'ala bersama orang-orang yang Sabar.

Bersabar merupakan perintah Allah serta Sunnatuallah Nabi Besar kita Nabi Muhammad SAW, bersabar juga akan dapar menyelesaikan setiap masalah yang kita hadapi dengan kepala dingin.
Manfaat bersabar antara lain :

  1. Dapat menciptakan kedamaian dalam kehidupan
  2. Mendorong tercapainya keberhasilan dan kesuksesan
  3. Dapat mendatangkan kebahagiaan dan keberuntungan
  4. Dapat menimbulkan semangat hidup
  5. Dapat menghilangkan sikap putus asa
  6. Dapat menghindarkan diri dari hal yang buruk serta menyelamatkan dari godaan hawa nafsu
  7. Dapat pahala
  8. Dijanjikan masuk surga
  9. Diampuni dosanya.

Semoga artikel ini bermanfaat :D

 

Â